PRIA JUGA BISA TERINFEKSI VIRUS HPV

Penyebaran virus human papillomavirus (HPV) tak mengenal jenis kelamin. Pria pun bisa terinfeksi virus ini meski jumlahnya sangat kecil.

"Pria kalau terkena virus HPV tidak ada gejalanya. Kalau berat baru ada. Angka pria terserang kecil, 1 persen ada lah," kata ahli kandungan Dr Hariyono Winarto SpOG dalam Women Gathering bertemakan

Pencegahan Dini Kanker Serviks di Balai Kartini, Jakarta, Minggu (24/2/2008). Hariyono menjelaskan, penyebaran virus ini dapat melalui mulut, tenggorokan, vagina, dubur, dan alat kelamin pria.

Konsul Sebelum Nikah

Sementara DR Dr Andrijono menjelaskan, pasangan yang hendak menikah sebaiknya melakukan konsultasi terlebih dahulu untuk mencegah penyebaran virus HPV.

"Sebaiknya sebelum menikah konsultasi dulu dua-duanya. Ini masih susah dan malu-malu kalau diperiksa. Kan cuma konsultasi dan diperiksa luarnya saja," kata dia.

Menurut dia, pria pun bisa terinfeksi virus HPV. Dengan konsultasi pasangan ini tentu akan diberikan pendidikan bagaimana menjaga kebersihan alat kelamin.

"Bukan hanya HPV saja yang bisa ditularkan, jamur juga bisa menularkan ke istri," ujar dia.

Sumber: detikcom
0 Responses